Wednesday, April 8, 2009

Jelang laga versus Chelsea

Akhirnya mosting juga...
hahaha...

Yang pasti hari ini gw nggak sabar nunggu laga Balas dendam kali ini...
Liverpool akan berhadapan (lagi) dengan Chelsea di babak knock-out Liga Champion..

Yup, seperti yang mungkin kalian sudah tau. Liverpool dan Chelsea dalam 5 tahun terakhir selalu bertemu di laga knock-out, mereka sudah bertemu 7 kali...

Di dua laga terakhir di BPL, liverpool selalu menang dengan skor 1-0 (Lewat gol Xabi Alonso) dan 2-0 (Fernando Torres)
Rekor ini membuat Liverpool unggul sedikit diatas angin...

Tapi, karena 2 klub ini sering sekali bertemu di liga champion, jadi udah nggak ada rahasia lagi diantara mereka. Mereka sudah mengetahui keunggulan dan kelemahan masing-masing...
So, yang bakalan jadi penentu kemenangan adalah mental juara.

Gw sih sebagai pendukung setia the reds, pasti bakalan memberi dukungan sekuat tenaga...
Meski gw nggak bisa ke anfield sekarang buat menyanyikan sekenceng-kencengnya lagu You'll Never Walk Alone guna menyemangati mereka, tapi one day lah gw bakal melakukan hal itu, karena berkunjung ke klub merseyside ini adalah salah satu impian terbesar gw...

Nah, karena impian gw belom kesampean...
Makanya gw dari kemaren 'perang lagu' sama Qisti, yang adalah seorang penggemar the Blues...
Gw nyanyi lagu You'll Never Walk Alone, sedangkan Qisti nyanyi lagu Blue is The Colour...
Hal ini kita lakukan, mungkin karena ingin merasakan atmosfer nonton live Liga Champion, tapi nggak kesampean...
Jadinya cuma nyanyi-nyanyi nggak jelas gitu...
hahaha...

Kembali ke topik...
Membahas soal laga Liverpool kontra Chelsea di anfield yang akan berlangsung nanti malam pukul 19.45 waktu setempat (01.45 WIB)
Gw meramalkan laga ini akan seru banget, soalnya masing-masing dari mereka pasti akan mengincar kemenangan...

Benitez yang masih sakit hati (Gw juga) karena musim kemaren dikalahkan Chelsea di babak semifinal akan membuktikan kebangkitan Liverpool musim ini...

Sedangkan Guus Hiddink, pelatih baru ini meski belum pernah berhadapan langsung dengan Rafa, tetap akan membuktikan bahwa dia adalah pelatih bertangan dingin yang dapat membawa Chelsea menjuarai Liga Champion seperti membawa Korea Selatan yang tadinya tidak diunggulkan tetapi akhirnya bisa mencapai semifinal piala Dunia...

Karena persaingan yang masih alot antara 2 kubu ini, maka jangan lewatkan laga nanti malam antara Liverpool vs Chelsea...

Dalam hati gw, gw berharap banyak Liverpool bisa mempersembahkan kemenangan di laga malam nanti, karena jika hanya mendapat hasil seri, kemungkinan untuk menang di Stamford Bridge di leg 2 nanti akan semakin kecil, dan peluang untuk lolos ke fase semifinal akan tertutup rapat...

Gw menantikan banget laga yang seru seperti di Final Liga Champion tahun 2005 antara Liverpool antara AC Milan...

Bayangin...
Gerrard dkk yang sudah tertinggal 0-3, bisa membalikkan kedudukan menjadi 3-3 dan akhirnya menjadi juara LC pada musim itu lewat adu pinalti...

Ini yang disebut mental juara...
Juara sejati....

Dan gw yakin mental juara itu masih ada dalam diri anak-anak Liverpool...
Mereka hanya membutuhkan sedikit latihan dan harapan di hati mereka...

kayak lagu You'll Never Walk Alone...

Walk on.. Walk on..
With Hope, in your Heart...
And You'll Never Walk Alone...
You'll Never Walk Alone...


Oh ya, gw ada video nih tentang Gerrard...
Judulnya: Steven Gerrard (Human and Player)

Let's Check its out!

No comments:

 

I Love This Picture

I Love This Picture
Me and Greysia Polii!!!

tim uber Indonesia

tim uber Indonesia
ayo INDONESIA!!!!

Greysia polii

Greysia polii
Polii si pembela kebenaran...

wuiih!!! di real madrid euy...

wuiih!!! di real madrid euy...
asik yah ka' grace...